Maling Gasak Sepeda Motor Milik Wartawan Media Online
Radar Bhayangkara Indonesia | Deli Serdang, Sumatera Utara – Rumah Wartawan Media Online, Heri (36) Warga Dusun VIII Desa Sena Kecamatan Batang Kuis Kabupaten Deli Serdang, di santroni Komplotan Maling, 1 Sepeda Motor Kawasaki KLX B 6325 PYP yang terparkir didalam rumah Raib. Selasa (13/9/2022).
Wartawan Media Online 24 jam top.com Heri Menceritakan, Aksi kejadian Pencurian itu berlangsung pada hari Senin tanggal 12 September 2022 Sekira pukul 02.40.wib ketika korban sedang tidur, Ujarnya.
“Saya di bangunkan istri Sekira pukul 3.00 wib dini hari karna mau bangun untuk sahur, Setelah terbangun saya memiliki kebiasaan untuk melihat sepeda motor, menyadari Sepeda Motor raib, saya langsung keluar dan mencarinya di sekitaran Lubuk Pakam dan batang kuis. Saya juga meminta tolong kepada kerabat dan tetangga agar ikut membantu mencari, akan tetapi pencarian tersebut tak membuahkan hasil”.
”Karena ada yang melihat Sepeda Motor jenis Kawasaki KLX dengan Nomor Polisi B 6325 PYP itu di dorong kearah sana, namun setelah kami cari hasilnya nihil. Ujar Heri.”Siang nya saya juga mendapat informasi dari teman, Sepeda Motor saya ada di Jl. Pancasila tembung. Saya Kejar kesana juga namun hingga sore hari, Sepeda Motor itu tidak berada disana“.
Heri menyebutkan, dirinya juga sudah melaporkan peristiwa kehilangan tersebut ke Polisi Sektor (Polsek) Batang Kuis Polresta Deli Serdang dengan No.PoL: STPL/152/IX/Res 1.8/2022/SPK., guna membantu upaya pencarian. Tutup Heri.
Terpisah, Kapolsek Batang Kuis Polresta Deli Serdang AKP Simon Pasaribu melalui Kanit Reskrim IPTU Rahmad Ramadona saat di konfirmasi membenarkan peristiwa tersebut. Korban sudah buat Laporan ujarnya, saat di hubungi Via Call WhatsApp Senin 13 September 2022.
“Saat ini kasus nya tengah di selidiki, Merujuk pertanyaan mengenai rekaman CCTV. Rahmat menjelaskan Saat ini kita sedang melakukan pemeriksaan kamera pengawas CCTV, di perkirakan pelaku berjumlah lebih dari 1 orang dan untuk pelaku yang terlihat di CCTV. Saat ini kami masih di lidik”.
Mohon doa nya rekan-rekan media agar kasus ini dapat terungkap, tutup nya