Diduga Proyek Mangkrak Masih Belum Ada Kejelasan Dari Kades

Diduga Proyek Mangkrak Masih Belum Ada Kejelasan Dari Kades

Banyuwangi|Radar Bhayangkara Indonesia

Ditemukan pembangunan gapura yang diduga masih mangkrak, Tempatnya di Dusun Rayud Desa Parijatah kulon kecamatan Srono Banyuwangi, pada Jumat (17/3/2023) pembangunan gapura masih belum terselesaikan.

Hasil pantauan Media Radar Bhayangkara Indonesia di lapangan, terlihat adanya proyek bangunan gapura tersebut, masih dipasang penyekat pakai bambu dan masih belum dirapikan, salah satu kuli bangunan yang mengaku namanya Wawan mengatakan, ” yang belum selesai kelihatan itu kap yang di atas pak.

Sementara Kepala Dusun Krajan Nurhamzah Selaku Pelaksana Kegiatan (PK) sejak dikonfirmasi mengenai proyek tersebut melalui Sambungan Whatsappnya mengatakan, “Gapura itu akan diperbagus lagi oleh pihak Vila, itu di Rayud kan ada bukit vila pak, tapi saya beritahu tidak apa- apa di perbagus lagi , tapi yang penting di selesaikan dulu , ” jelas Nurhamzah pelaksana kegiatan Kepada Rada BI.

Masih kata Nurhamzah , itu tinggal ngecat saja pak , dan saya selaku PK tidak tau Rabnya, perencanaan yang ngerti pak , jadi agar supaya

Lebih jelasnya langsung saja tanya ke perencanaan, Kalau proyek Gapura ini anggaran tahun 2022 , mulai dikerjakan akhir tahun 2022 hingga sekarang sekarang tahun 2023 masih belum selesai, karena yang bekerja libar libur terus , “ujarnya.

Misman Kepala Desa Parijatah kulon sejak dikonfirmasi mengenai proyek yang belum selesai itu mengatakan, “dulu pak nunggu pengawas dan perencanaan sampean tanya- tanya sendiri kalau mengenai proyek pembangunan Gapura tersebut, ini benar proyek anggaran tahun 2022 akhir, sampai sekarang masih belum selesai tinggal pengecatan dan tulisan yang di atas saja yang belum selesai. Nanti tak kirimi nomer telpon pengawas dan nomer teleponnya perencanaan ” Ucap Misman Kepala desa Parijatah kulon.

Salah satu orang yang kerja di proyek mengatakan , ” itu kelihatan pak yang belum selesai diatas kapnya , kapan selesainya saya masih belum ngerti , ‘ ujarnya

Atas pentunjuk Misman Kades Suruh langsung konfirmasi ke pengawas dan perencanaan,.

Media ini berupaya untuk konfirmasi ke pihak pengawas dan Perencanaan tapi masih belum bisa dihubungi .

Karena menunggu kiriman nomer TLP hingga sekarang masih belum dikirimi oleh Misman Kades

Hingga berita ini dimuat Media Radar Bhayangkara Indonesia,

RADAR NEWS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.