Walikota Di Beri Hadiah Rekayasa Unjuk Rasa Pada HUT Kota Binjai Ke 151.
Binjai | Radar Bhayangkara Indonesia.
Pelaksanaan rapat Paripurna DPRD Kota Binjai dalam rangka hari jadi Kota Binjai ke 151 berlangsung di gedung DPRD Kota Binjai Jalan Vetran Rabu 17 Mei 2023,usai pelaksanaan rapat Drs Amir Hamzah MAP Walikota Binjai di kejutkan oleh aksi unjuk rasa oleh ratusan masa yang ingin bertemu langsung dengan Walikota Binjai tersebut guna menyuarakan aspirasi mereka,”Pak Wali di luar ada unjuk rasa ucap ajudan Walikota Binjai itu”.
Mendengar hal itu Amir Hamzah MAP Walikota Binjai langsung bergegas keluar dari gedung DPRD Kota Binjai yang di ikuti oleh unsur Muspida Kota Binjai diantaranya Kapolres Binjai H.Noor Sri Syah Alam Putra ST, AKBP Hendrik Situmorang,Kejari Binjai,Kepala Pengadilan Negri Binjai,mewakili Gubsu,Danyon Raider 100 PS,Danyon Arhanudse serta unsur lainya.
Setelah sampai di luar gedung DPRD Amir Hamzah MAP Walikota Binjai itu kemudian disambut oleh pengunjuk rasa,dengan ini Pak Wali,kemudian mengangkat secara beramai-ramai Walikota Binjai tersebut,di akhirnya di ketahui bahwa unjuk rasa tersebut adalah rekayasa untuk Walikota Binjai itu yang di buat oleh unsur Muspida Binjai untuk membuat satu kejutan kepada Amir Hamzah MAP,dalam rangka memeriahkan hari jadi Kota Binjai ke 151.
Usai kejutan terjadi tampak beberapa Polwan di jajaran Polres Binjai membawa bolu ukuran besar bertuliskan Dirgahayu Kota Binjai ke 151,pemotongan bolu kemudian di lakukan oleh Drs Amir Hamzah MAP Walikota Binjai,di ikuti oleh H.Noor Sri Syah Alam Putra Ketua DPRD Kota Binjai,AKBP Hendrik Situmorang Kapolres Binjai,Kejari Binjai,serta unsur Muspida lainya.
Dalam kesempatan merayakan Hari jadi Kota Binjai ke 151 tersebut,Drs.Amir Hamzah MAP Walikota Binjai itu juga membuka Stand Usaha Masyarakat Kecil Menengah di pelataran jalan veteran depan rumah Dinas Walikota,terlihat beberapa kesenian Daerah seperti Barongsai dari etnis China,Reok Ponorogo, menyambut kehadiran Walikota Binjai serta unsur Muspida saat akan membuka Stand UMKM.(M.Syafii/Surapati)