Perkuat Hubungan Baik Kepada Masyarakat Radar BI Bersama LRPPN-BI Banyuwangi Gelar Ngopi Bareng 

Perkuat Hubungan Baik Kepada Masyarakat Radar BI Bersama LRPPN-BI Banyuwangi Gelar Ngopi Bareng 

Banyuwangi | Radar Bhayangkara Indonesia

Upaya Untuk Perkuat Hubungan kepada masyarakat, Sugiyanto Kepala Biro Media Radar Bhayangkara Indonesia Kabupaten Banyuwangi bersama Muhamad Hiksan MM, Kepala Pimpinan Wilayah Jawa’ Timur.serta ketua DPW Lembaga Rehabilitasi Pencegahan Penyalahgunaan Narkotika Bhayangkara Indonesia (LRPPN-BI) pada Minggu (19/11/23) Sore gelar ngopi bareng di Cafe Fii CooL di Dusun Melik Desa Parijatah Kulon Kecamatan Srono kabupaten Banyuwangi.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh seluruh anggota yang bergabung dengan Media Radar Bhayangkara Indonesia bersama jajaran pengurus LRPPN-BI Banyuwangi.

Sugiyanto yang sehariannya biasa dipanggil Apong Selaku Kepala Biro Radar BI Banyuwangi mengatakan, ” Acara Ngopi bareng ini dengan tujuan untuk meningkatkan sinergitas antara awak media dan LRPPN-BI dengan masyarakat, harapannya dapat memperkuat hubungan baik antara awak media, LRPPN dengan masyarakat, ” ujarnya Apong.

Selain itu, Apong Juga menyampaikan, “bahwa kegiatan ngopi bareng ini adalah, merupakan salah satu upaya menjaga dan menjalin tali silaturahmi, dan apong berharap kepada seluruh wartawan Radar BI Biro Banyuwangi, jika ada informasi yang sifatnya negatif, mohon dikonfirmasi terlebih dahulu secara jelas, agar supaya tidak ada kekeliruan atau Miss komunikasi, karena itu akan sangat merugikan bagi obyek pemberitaan, ” paparnya.

Di tempat yang sama Muhamad Hiksan MM selaku Kepala Pimpinan Wilayah Jawa’ Timur LRPPN-BI juga mengatakan, ” dengan adanya ngopi bareng dapat menjalankan visi misi jurnalis untuk meningkatkan keterbukaan open management dalam tubuh Radar BI, harus pegang teguh amanah jurnalis untuk kontrol sosial , dan untuk giat kemaslahatan umat, sedangkan LRPPN-BI sudah terakreditasi A dari BNN , dan Radar BI adalah bagian dari LRPPN BI, jadi secara otomatis semua jurnalis Radar BI tidak pisah dari LRPPN-BI, harapannya kedepannya bisa meningkatkan kegiatan-kegiatan LRPPN dalam membangun Jawa Timur BERSINAR,” Pungkas Muhamad Hiksan

Di tempat terpisah H Yudhi Achmad Pamuji Selaku Dirlitbang Radar BI Pusat melalui sambungan WhatsAppnya mengatakan, ” Kegiatan ngopi bareng yang dilakukan oleh Radar Bhayangkara Indonesia Biro Banyuwangi ini adalah. “Jalin silaturahmi ke akraban masing-masing anggota, untuk menjalan kan tupoksi sebagai seorang jurnalis ( wartawan ) yg bertanggung jawab kepada kerjaan nya dan pimpinan kaperwil, kabironya semoga kedeoan nya untuk membangun SDM masyarakat dengannya penyampaian yg aktual dan terpercaya. Salam untuk saudara di Banyuwangi dan sekitar nya, “

RADAR NEWS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.