Jaga Kondusifitas Kamtibmas Pilkada 2024 Kapolresta Banyuwangi Silaturahmi bersama Awak Media
Radar Bhayangkara Indonesia | Banyuwangi, Upaya untuk menjaga kondusifitas Keamanan Ketertiban masyarakat (Kamtibmas) dalam menjelang pelaksanaan pilkada 2024, Kapolresta Banyuwangi melakukan acara Silaturahmi bersama ratusan awak media bertempat di rumah makan Seblang Singojuruh pada Senin ( 28/10/24) sore .
Acara Silaturahmi tersebut, Kapolresta Banyuwangi Kombes pol Rama Samtama Putra, S.I.K M.Si, M.H, dalam sambutannya berharap kepada teman – teman media yang menjadi penyeimbang pemberitaan atau informasi kepada masyarakat. Demi menjaga kondusifitas bersama lebih lebih menjelang pilkada serentak,” ungkapnya.
“Sinergitas polri dan awak media dalam upaya menjaga kondusifitas Kamtibmas dalam pelaksanaan pilkada 2024 itu sangat penting dilakukan , kami berharap bekerjasamanya agar pilkada berjalan aman dan damai sesuai harapan bersama , “ucapannya.
Ia menambahkan, yang paling penting lagi rekan-rekan media juga mempunyai tanggung jawab untuk menyampaikan informasi yang benar terkait pilkada kepada masyarakat, ” pungkasnya.