Aliansi Relawan Prabowo-Gibran Usulkan Jauli Manalu SH Sebagai Calon Komisaris BUMN

Radar Bhayangkara Indonesia | Jakarta, Jauli Manalu, SH, tokoh Relawan Prabowo-Gibran yang dikenal sebagai pelopor kemenangan pasangan Prabowo-Gibran di Sumatera Utara pada Pilpres 2024, kini diusulkan oleh Aliansi Relawan Prabowo Gibran (ARPG) untuk menjadi Komisaris BUMN. Usulan ini juga didukung oleh Relawan Cakep 08. Jauli, yang aktif dalam memenangkan Bobby Nasution dalam Pilkada Sumut 2024, juga terlibat dalam kegiatan sosial dan baksos selama proses tersebut.
Sebagai advokat dan tokoh berpengalaman di berbagai organisasi, termasuk sebagai Pengurus Pusat Dewan Pimpinan Nasional Lembaga Bantuan Hukum dan Perlindungan Anak Indonesia (DPN LBH dan PA Indonesia) serta Ketua Lembaga Swadaya Masyarakat LPPAS RI, Jauli Manalu dianggap memiliki kapasitas dan kapabilitas untuk mendukung kemajuan BUMN.
“Jauli Manalu layak untuk dipertimbangkan sebagai Komisaris BUMN, mengingat pengalaman dan dedikasinya terhadap masyarakat,” kata Koordinator Nasional ARPG, Syafrudin Budiman, di Jakarta, Sabtu (26/1/2025).
Jauli mengungkapkan rasa terima kasih atas dukungan tersebut dan berkomitmen untuk meningkatkan produktivitas BUMN, khususnya di sektor perkebunan, pertanian, dan industri. Ia berharap BUMN dapat berkontribusi pada pemerataan pembangunan di Sumatera Utara, yang mayoritas terdiri dari wilayah pedesaan.
“Sumatera Utara memiliki potensi besar, dan kami ingin BUMN dapat berperan dalam mengembangkan sektor perkebunan dan pertanian, sehingga meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan pendapatan negara,” ujar Jauli Manalu.
Ia juga menyampaikan pentingnya program pemerintah yang dapat menyatukan aspirasi masyarakat untuk mencapai pembangunan nasional yang lebih baik, serta meningkatkan perekonomian daerah dan nasional.