LRPPN-BI Laksankan Salat Jumat bersama Residen di Musholah Ruang Primary House Vip di Lantai 2

LRPPN-BI Laksankan Salat Jumat bersama Residen di Musholah Ruang Primary House Vip di Lantai 2

MEDAN, Radar BI-Hari ini Jumat Umat Muslim melaksanakan Ibadah Salat Jum’at, untuk meningkatkan amal dan ibadah kepada Allah SWT

Salat Jumat merupakan kewajiban bagi setiap muslim, terutama laki-laki, untuk menunaikannya. Sedikit berbeda dengan salat lima waktu, salat Jumat diawali dengan dua khotbah dari khatib.

Khotbah Jumat termasuk salah satu syarat dan rukun salat Jumat sehingga setiap muslim tidak boleh sampai melewatkannya.

Dalam meningkatkan kualitas ibadah,Lembaga Rehabilitasi Pencegahan Penyalahgunaan Narkotika Bhayangkara Indonesia (LRPPN-BI), bersama para Residen korban NAPZA, dan Staff jajaran LRPPN-BI melaksanakan Ibadah Shalat Jum’at pada Bulan Suci Ramadhan digedung IPWL LRPPN-BI, tepatnya di Mushola Ruang Primary VIP lantai dua, yang beralamat dijalan Jawa Gang PTP No.8 Medan Helvetia,Kota Medan Sumatera Utara,pada Jumat (14/03)

“Dalam khutbah Jum’at, tersebut Ustad Anshori mengajak jamaah sholat Jum’at untuk memperbaiki diri dengan meningkatkan kualitas ibadah kepada Allah SWT

Sholat Jum’at yang diikuti sekitar 50 orang Jamaah salat,yang terdiri dari Residen korban NAPZA dan Staff LRPPN-BI tersebut dipimpin oleh Ustaz Anshori

Kegiatan Salat Jum’at ini adalah salah satu Program Rehabilitasi Religi Islam ,yang ada di LRPPN-BI Sumatera Utara.

Tampak hadir dalam salat Jumat bersama, Wadir II, Kepala Divisi Penjangkauan, Kepala Divisi Keamanan,dan Divisi jajaran LRPPN-BI lainnya.(Red)

RADAR NEWS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *