Pastikan Kondisi Jalan Aman Dilalui Masyarakat, Satlantas Polres Hulu Sungai Utara Lakukan Pengecekan Perbaikan Jalan Nasional 

Pastikan Kondisi Jalan Aman Dilalui Masyarakat, Satlantas Polres Hulu Sungai Utara Lakukan Pengecekan Perbaikan Jalan Nasional 

AMUNTAI,Radar BI – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Hulu Sungai Utara (HSU) melaksanakan pengecekan perbaikan ruas jalan nasional sebagai upaya persiapan kelancaran lalu lintas menjelang Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru) serta momen lima Rajab di wilayah Kabupaten HSU, Rabu (17/12/2025).

Pengecekan tersebut dilaksanakan mulai pukul 10.30 Wita hingga selesai, dengan lokasi perbaikan sepanjang Jalan Nasional dari Desa Pinang Habang hingga Desa Sungai Kuini, Kecamatan Amuntai Tengah.

Pengecekan lapangan dilakukan oleh personel Satlantas Polres HSU, yakni Kanit Regident Sat Lantas Aiptu Yayang Siaratno, Kanit Kamsel Sat Lantas Aipda Eddy Gusfa, dan sejumlah personel lantas lainnya.

Kapolres HSU AKBP Agus Nuryanto melalui Ps Kasi Humas Polres HSU, Iptu Asep, menyampaikan kegiatan ini merupakan bagian dari persiapan Operasi Nataru sekaligus pengamanan arus lalu lintas menjelang pelaksanaan Haul Guru Sekumpul dan peringatan lima Rajab.

“Satlantas Polres HSU melakukan pengecekan perbaikan ruas jalan nasional untuk memastikan kondisi jalan tetap layak fungsi, aman, dan nyaman dilalui masyarakat, baik selama maupun setelah proses perbaikan,” ujarnya.

Sementara itu, Kasat Lantas Polres HSU AKP Yuwono mengimbau masyarakat, khususnya peserta mudik Nataru dan jamaah yang melakukan perjalanan pada momen lima Rajab, agar selalu mengutamakan keselamatan berlalu lintas.

“Kami mengimbau para pengguna jalan untuk memastikan kondisi kendaraan dalam keadaan laik jalan, mematuhi rambu-rambu lalu lintas, serta mengikuti arahan petugas di lapangan, terutama pada ruas jalan yang masih dalam tahap perbaikan,” kata AKP Yuwono.

Ia juga mengingatkan pengendara agar tidak memaksakan kecepatan dan tetap bersabar selama perjalanan.

“Keselamatan adalah yang utama. Dengan kerja sama masyarakat, kami berharap arus lalu lintas selama Nataru dan lima Rajab dapat berjalan tertib, aman, dan lancar,” tambahnya.(H, Yamani)

RADAR NEWS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *