Sepeda Motor Barang Bukti Tawuran Bersajam di Polsek Babelan,Tiba-tiba Tak Nampak Lagi 

Sepeda Motor Barang Bukti Tawuran Bersajam di Polsek Babelan,Tiba-tiba Tak Nampak Lagi 

BEKASI,Radar BI— Kasus tawuran remaja yang sebelumnya sempat menyita perhatian publik kembali menjadi sorotan, setelah barang bukti sepeda motor milik para pelaku tidak nampak lagi di Mapolsek Babelan

“Peristiwa ini memicu tanda tanya besar para awak media dan masyarakat sekitar

Motor-motor tersebut sebelumnya disita aparat,pada Minggu (30/11/2025), di Babelan setelah kelompok remaja terlibat tawuran sambil konvoi dan membawa senjata tajam beberapa waktu lalu.

Saat beberapa awak media mendatangi Mapolsek Babelan,guna untuk konfirmasi atas sepeda motor barang bukti tawuran tersebut, Kanit Reskrim Polsek Babelan IPTU Luhut P.Batubara tidak berada diruangan nya.

Selanjutnya para awak media mengkonfirmasi melalui pesan singkat WhatsApp namun tidak ada jawabannya juga.

Demi informasi guna pemberitaan yang berimbang, lalu beberapa jam kemudian para awak media, kembali konfirmasi terkait sepeda motor tersebut kepada Kanit Reskrim Polsek Babelan.Dan IPTU Luhut P.Batubara melalui pesan singkat WhatsApp pun menjawab,”Sy kepolda ad urusan

Warga sekitar Polsek Babelan yang mengetahui terkait kejadian penangkapan tawuran tersebut pun ikut heran, dengan beberapa sepeda motor segitu bagaimana bisa tidak nampak lagi di Polsek Babelan

Hingga berita ini diturunkan, pihak kepolisian belum bisa berikan keterangan secara terbuka kepada publik.(Mulis/Team)

RADAR NEWS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *