Demi menjaga Keamanan dan Ketertiban selama pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Serentak Kabupaten HSU Tahun 2022
Radar Bhayangkara Indonesia.com Polres HSU Melaksanakan Apel Pergeseran Pasukan (Serpas) dalam rangka pengamanan Tempat Pemungutan Suara (TPS) Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak tahun 2022 Kab, HSU di halaman Mapolres HSU, Sabtu (28/05/2022) pagi.
Pada apel yang dipimpin oleh Kapolres HSU AKBP Afri Darmawan, S.IK.,M.H. dalam arahannya menuturkan “Memastikan kesiapan anggota yang akan melaksanakan Pengamanan Pemungutan Suara di TPS dalam rangka Pilkades serentak 2022 Kab, HSU” jelas Kapolres.
Pada kesempatan tersebut kita cek kesiapan anggota mulai dari sikap tampang dan kelengkapan perbekalan yang harus dibawa oleh anggota dalam melaksanakan pengamanan. Lebih kusus lagi kita berikan arahan sesuai petunjuk pimpinan selama melaksanakan pengamanan di TPS. Salah satunya tentang netralitas anggota dalam Pilkades, urai Kapolres.
“Kita tempatkan di Masing-masing TPS 1 Personil tak hanya Polri juga ada personil dari TNI yang ikut melaksanakan pengamanan Pilkades Serentak ini.
Apel Serpas dalam rangka Pengamanan Pilkades Serentak 2022 Sekabupaten HSU juga dihadiri oleh Wakapolres HSU Kompol M. Irfan, S.H.,M.H., PJU Polres HSU serta Para Padal dari masing-masing TPS.
Sumber : H.Ilyas Yamani