HDCI Palembang Berbagi Berkah Ramadhan, 1000 Takjil dan Paket Sembako

PALEMBANG, Radar BI- Di tengah semarak bulan suci Ramadhan, sebuah aksi sosial yang menginspirasi datang dari Komunitas Harley Davidson Club Indonesia (HDCI) Palembang.
Dengan semangat kebersamaan dan kepedulian, mereka turun langsung ke jalan, tepatnya di Jalan Sumpah Pemuda, Kota Palembang, untuk membagikan 1.000 takjil gratis kepada masyarakat yang melintas.
Yang membuat aksi ini semakin istimewa adalah sumber dari takjil tersebut. Bukan dari restoran mewah atau katering besar, melainkan dari para pedagang dan pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) lokal.
Seluruh makanan dan minuman yang dibagikan merupakan hasil “borongan” dari 86 anggota HDCI Palembang, menunjukkan dukungan nyata mereka terhadap perekonomian masyarakat sekitar.
Di bawah terik matahari sore, para anggota HDCI dengan penuh semangat membagikan paket takjil kepada para pengguna jalan, menciptakan momen indah berbagi di bulan penuh berkah.
Namun, aksi kebaikan HDCI Palembang tidak berhenti di situ. Sebagai bagian dari kegiatan bakti sosial tahunan mereka, komunitas ini juga mendistribusikan 500 paket sembako kepada warga kurang mampu.
Ketua HDCI Palembang Bro Muhammad melalui Sekretaris HDCI Palembang Bro Tazir mengatakan bahwa, bantuan ini diharapkan dapat meringankan beban hidup mereka, terutama menjelang Hari Raya Idul Fitri.
“Kita berharap, setiap paket takjil dan sembako yang diberikan dapat menjadi ladang pahala bagi seluruh anggota HDCI Palembang,” ujar Bro Tazir kepada wartawan, Sabtu (22/3/25)
Didampingi Direktur PT. EBE dan PT. Lapan Enam Solution, lanjut Bro Tazir, mengungkapkan rasa syukur atas kesempatan bisa berbagi di bulan Ramadhan.
Kegiatan ini juga merupakan bentuk kepedulian HDCI Palembang, serta menjadi agenda bapak H. Ahmad Sahroni selaku Ketua Umum HDCI, dalam menyalurkan bantuan kepada masyarakat sekitar yang membutuhkan.
Semoga ini dapat menjadi sedikit membantu Masyarakat mejelang lebaran, “tutupnya.
Aksi sosial HDCI Palembang ini tidak hanya menunjukkan kepedulian mereka terhadap sesama, tetapi juga semangat kebersamaan yang kuat di antara para anggota.
Mereka berharap, aksi ini dapat menginspirasi lebih banyak orang untuk berbagi kebaikan, tidak hanya di bulan Ramadhan, tetapi juga di setiap kesempatan.(Suherman)