Jabat Kapolresta Deli Serdang, Kombes Pol Hendria Lesmana Resmi Pegang Tongkat Komando

DELI SERDANG, Radar BI -Tiba di Markas Polisi Sektor Kota (Polresta), Kapolresta Deli Serdang Kombes Pol Hendria Lesmana S.I.K., M.Si disambut hangat seluruh Pejabat Utama (PJU), Kapolsek jajaran serta Personel Polresta Deli Serdang. Selasa (23/4/2025).
Estafet tongkat komando Polresta Deli Serdang yang sebelumnya dipegang Kombes Pol Raphael selama 18 bulan akhirnya diserahkan ke Kombes Pol Hendria Lesmana S.I.K.
Sepak terjang, Kombes Pol Hendria Lesmana SIK yang memiliki latar belakang dengan segudang pengalaman dan prestasi sebagai Kapolres Tasikmalaya dan Ciamis ini tentunya tak perlu lagi untuk diragukan.
Bahkan sebelum ditunjuk oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo sebagai Kapolresta Deli Serdang, seperti yang tertuang dalam Surat Telegram Kapolri nomor: ST/489/III/KEP/2025 yang dikeluarkan pada 12 Maret 2025.
Kombes Pol Hendria Lesmana diketahui memegang jabatan penting sebagai Penjamin Mutu Pendidikan Madya TK III STIK Lemdiklat Polri.
Dengan banyak nya prestasi yang telah ditorehkan untuk Negri, Masyarakat Deli Serdang terkhusus nya di wilayah hukum Polresta Deli Serdang berharap, Kedepan nya kepemimpinan Kombes Pol Hendria Lesmana dapat membawa Deli Serdang lebih baik lagi dalam Keamanan dan Ketertiban Masyarakat.@Novri