Kapolres Tanjab Timur Laksanakan Safari Ramadhan Dengan Taraweh Keliling
Jambi-Radar Bhayangkara Indonesia
Kapolres Tanjab Timur AKBP Heri Supriawan,S.I.K laksanakan Safari Ramadhan/Tarling (Taraweh Keliling) yang dilaksanakan oleh Bapak Kapolres tersebut diawali dengan Sholat Issa Berjamaah yang diikuti oleh PJU Polres Tanjab Timur, Kapolsek Sabak Barat IPDA Syafriwal, SE, Camat Sabak Barat, Lurah Talang Babat, Toga, Tomas dan Jamaah Masjid Nahdatul Thulab,pada kamis(30/03/2023)
Sebagaimana sambutan Kapolres Tanjab Timur sesaat memasukki Sholat Tarawih, menjelaskaan maksud dan tujuan Kami Red Kapolres Tanjab Timur beserta rombongan selain Safari Ramadhan kami ingin bersilaturahmi pada masyarakat khusnya pada Jamaah sholat Issa dan Tarawih Masjid Nahdatul Thulab terkhusus seluruh warga Kab. Tanjab Timur.
Kapolres juga menghimbau kepada seluruh masyarakat Kab. Tanjab Timur mari kita bersama-sama dalam bulan Suci Ramadhan yang penuh khimah dan mahgfiroh ini kita ciptakan suasana yang Aman, Nyaman dan kondusif. Kapolres juga menyampaikan pesan Kapolda Jambi, agar para kaula muda dalam melaksanakan Ngarak Beduk (Membangunkan Sahur) agar tidak menggunakan transfortasi baik Mobil maupun Motor guna menciptakan situasi yang harmonis.
Usai memberikan Sambutan Kapolres Tanjab Timur beserta PJU dan rombongan melaksanakan sholat Tarawih Secara Berjamaah dengan Imam Ketua KUA Kec. Muara Sabak Barat Affan. S.Ag dalam berlangsungnya seluruh rangkaian situasi dalam keadaan penuh khitmat, aman, tertib dan lancar.(Arbain/Ibrahim)