WCD Sumsel dan Content Creator Gelar Aksi Cleanup Kemerdekaan di Palembang
Palembang |Radar Bhayangkara Indonesia
Suasana penuh semangat terlihat di Taman Kambang Iwak, Palembang, Minggu (13/8) saat Tim World Cleanup Day (WCD) Regional Sumatera Selatan (Sumsel) dan para Content Creator Kota Palembang berkumpul untuk melaksanakan Aksi Cleanup Kemerdekaan.
Acara ini tidak hanya merayakan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia yang ke-78, tetapi juga sebagai persiapan menyambut World CleanUp Day 2023 pada 16 September nanti.
Ratusan relawan dari berbagai latar belakang berpartisipasi dalam aksi bersih-bersih yang bermakna. Dengan kerja keras, mereka membersihkan sampah dan memelihara kebersihan lingkungan di seputaran taman Kambang Iwak Palembang.
Lebih dari itu, aksi ini juga menjadi wadah untuk menyebarkan pesan tentang pentingnya menjaga alam dan lingkungan demi kesejahteraan generasi mendatang.
Tidak hanya menunjukkan semangat perjuangan, Aksi Cleanup Kemerdekaan ini juga bagian dari persiapan menuju World CleanUp Day yang akan diadakan serentak di seluruh dunia pada bulan September 2023.
World CleanUp Day adalah gerakan global yang mendorong partisipasi masyarakat dalam membersihkan lingkungan dan meningkatkan kesadaran tentang perlunya menjaga kebersihan bumi.
Kolaborasi antara WCD Sumsel dan para Content Creator ternama seperti Juju Onyols, Dagu Coklat, dan Putri Melta memberikan energi ekstra dalam mengatasi tantangan lingkungan.
Aksi Cleanup ini juga terselenggara berkat kerjasama yang erat antara WCD Sumsel, Dinas Lingkungan Hidup dan Pertanahan Provinsi Sumatera Selatan, serta Dinas Lingkungan Hidup Kota Palembang.
Komunitas-komunitas di Palembang, seperti Ikatan Duta Kesehatan Sumatera Selatan, PMR SMK Athalla Putra, Satu Amal Indonesia, dan Fannani Wa Abbasy Production, juga ikut serta dalam memberikan semangat dan kekuatan kolaboratif yang luar biasa.
“Kami sangat mengapresiasi semangat masyarakat Palembang terutama para generasi muda dalam menjaga kebersihan lingkungan. Lewat aksi bersih-bersih ini, kami berharap pesan penting tentang pentingnya menjaga alam bisa sampai ke banyak orang dan menginspirasi generasi mendatang,” ungkap Meirifa Khairunnisa, Leader WCD Sumsel sekaligus inisiator kegiatan.
Sudarnoto sebagai Kepala Seksi Pengembangan Teknis dari DLHP Sumsel yang mengatakan, pihaknya sangat mendukung bentuk kegiatan seperti ini karena sifatnya positif.
“Saya selaku Kepala Seksi Pengembangan Teknis dari DLHP Sumsel, dengan senang hati menyatakan dukungan kami terhadap bentuk kegiatan seperti ini. Kegiatan ini memiliki dampak positif yang sangat penting,” ungkapnya.
Menurutnya, sejak tahun 2018, pihaknya telah mendukung World CleanUp Day dan juga berharap partisipasi masyarakat dalam mendukung program-program yang diselenggarakan oleh WCD.
“Selain dukungan ini, kami juga akan melaksanakan sosialisasi dan edukasi. Ini melibatkan langkah-langkah seperti membuat himbauan dan memasang speaker pengeras suara yang akan menyampaikan pesan-pesan penting kepada masyarakat tentang kebersihan lingkungan. Speaker ini akan ditempatkan di berbagai sudut strategis,” jelas dia.
Selain itu, pihaknya juga mendorong agar setiap tenant atau pedagang khususnya yang ada di lokasi Kambang Iwak ini dapat turut berperan dengan menyiapkan tempat sampah masing-masing.
“Hal ini bertujuan untuk mencegah masyarakat membuang sampah sembarangan. Kami percaya bahwa upaya kolaboratif ini akan memberikan dampak positif yang lebih besar bagi lingkungan kita,” tegas Sudarnoto.
Dengan semangat perjuangan, kerjasama yang kuat, dan persiapan menuju World CleanUp Day, WCD Sumsel dan para Content Creator telah memperlihatkan komitmen nyata dalam menjaga kebersihan lingkungan.
Semoga semangat ini terus membara dan mengilhami generasi muda untuk turut serta dalam menjaga keindahan Indonesia dan bumi.